Maybank Bukukan Laba Bersih sebesar RM 8,23 Miliar di Tahun 2022
Pewarta : Irwan Adhi Husada | Editor : Nurul Ikhsan JakartabisnisID - Maybank, bank terbesar ke-empat di Asia Tenggara berdasarkan aset, membukukan laba bersih sebesar RM8,23 miliar untuk tahun keuangan yang berakhir pada 31 Desember 2022 (FY22). Maybank mencatat laba sebelum pajak (PBT) naik 11,6% menjadi RM12,15 miliar dari RM10,89 miliar setahun sebelumnya. Pencapaian ini didukung oleh kegiatan ekonomi regional yang membaik dimana kondisi ini telah mendorong peningkatan pendapatan operasional Grup serta menurunnya net impairment losses. Pendapatan operasional bersih (net operating) tumbuh kuat menjadi RM27,62 miliar yang didukung dengan pendapatan berbasis dana bersih (net fund based) naik 8,4% Y-o-Y menjadi…