Langkah Gubernur Heru Urai Kemacetan di Jakarta
Pewarta : Irwan Adhi Husada | Editor : Nurul Ikhsan JakartabisnisID - Pemprov DKI Jakarta terus berupaya mengatasi permasalahan kemacetan di ibu kota. Berbagai kemudahan dalam bermobilitas sejatinya telah dihadirkan sebagai solusi mengurai kepadatan lalu lintas di Jakarta. Bahkan, Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menjadikan program pengendalian kemacetan sebagai agenda prioritas untuk dicarikan solusinya.Ragam langkah ditempuh sebagai upaya mengendalikan kemacetan, di antaranya dengan integrasi moda transportasi publik seperti bus Transjakarta, MRT, dan LRT yang memudahkan warga dalam berpindah moda. Misalnya, dilakukan pembangunan MRT Fase 2A (Bundaran HI-Kota) dan LRT Jakarta Fase 1B (Velodrome-Manggarai). BACA JUGA : Gandeng…