Warga Mendapat Manfaat dari Pembagian Daging Kurban di Masjid Al Wathoniyah Sunter Jaya
Pewarta : Adam Gumelar | Editor : Nurul Ikhsan JakartabisnisID - Pemotongan hewan kurban yang diselenggarakan oleh panitia dan pengurus DKM Masjid Al Wathoniyah di Komplek DKI, Sunter Jaya, Jakarta Utara berjalan lancar. Sebelumnya panitia dan pengurus DKM mendatangkan sebagian sapi untuk ibadah kurban dari Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Pihak panitia mengatakan, sebanyak 16 ekor kambing dan 11 ekor sapi yang dikurbankan telah memenuhi syarat yang dianjurkan, dan semua hewan terbebas dari penyakit mulut dan kuku (PMK) yang tengah melanda pertenakan di Indonesia saat ini. Usai pelaksanaan sholat Idul Adha, kemudian dilanjutkan dengan pemotongan 16 ekor kambing dan 11 ekor…